Ternyata Shalat Dapat Melancarkan Rezeki, Begini Caranya
Allah sudah mengatur semua rezeki manusia dengan sebaik-baiknya, tugas manusia hanya berusaha dengan melaksakan sebab-sebab yang merupakan sebab datangnya reszeki yang telah diatur oleh Yang Maha Mengatur, seperti bekerja, dan lain semacamnya.
Allah tidak menurunkan rezeki dari langit secara langsung meskipun pada hakekatnya Allah mampu melaksanakannya jika Dia berkehendak, melainkan melalu sebab, dan perantara.
Selain bekerja ada banyak sebab lain yang dapat mendatang rezeki Allah kepada manusia. Bekerja bukan satu-satunya sebab untuk mendatangka rezeki.
Dalam kehiduapan sehari-hari kita seringkali merasakan bahwa rezeki itu datang tampa kita bekerja, namun kadang kita tidak menyadarinya.
Sebabagai bukti bahwa tidak semua rezeki datang dengan sebab bekerja, cobalah ketika anda sedang berniat dan butuh pinjam uang kepada orang lain, anda bekerja saja, jangan pinjam, kira-kira ada nggak pekerjaanya yan dapat memenuhi kebutuhan anda? belum tentu!
Memang bekerja juga termasuk salah satu sebab datangnya rezeki yang sangat rasional sekali, Allah sering kali menjadikan pekerjaan sebagai penyebab datangnya rezeki, akan tetapi permasalahannya, ketika allah tidak mengizinkan, kita tidak bisa mendapatkan itu?
Artinya, Allah-lah yang mengendalikan rezeki dengan sebab-sebabnya, maka dari itu satu-satunya jalan untuk mengatasi permaslahan rezeki adalah dengan mendekat dan memohon kepada dzat yang mengatur segalanya, dengan cara shalat, dan ibadah lainnya.
Shalat ynag dapat melancarka Rezeki
Imam Al Zarnuji dalam salah satu karyanya yang berjudul Ta'limul Mutaallim, menerangkan bahwa sebeb terkuat yang dapat mendatangkan rezeki adalah mendirikan shalat dengan khusyu' dan Ta'dzim.
Maka jika anda ingin merasakan bahwa shalat adalah salah satu sebab utama datangnya rezeki, belajarlah mulai dari sekarang untuk mengerjakan shaat dengan baik, dan benar.
Dengan cara memperhatikan gerakan shalat yang benar, melaksanakan semua rukun shalat dengan sempurna, tidak terburu-buru dalam shalat, menghayati bacaan shalat, serta menghadirkan perasaan seakan-akan kita sedang bermunjat langsung kepada Allah SWT. Serta jangan tinggalkan shalat berjamaah
Imam Ibrahim An Nakho'i berkata " Jika kalian melihat seorang laki-laki yang ruku' dan sujudnya ketika shalat terburu-buru, maka belas kasihanilah keluarga laki-laki itu, karena biasanya ekonominya sulit"
Sudah Shalat dengan baik tapi masih miskin
Jika setelah berusaha mengerjakan shalat dengan baik dan benar kalian masih merasa kesulitan di bidang ekonomi, ingatlah beberapa hal berikut:
- Jangan putus Asa
Yang prtama, teruslah memperbaiki shalat, dan jangan putus asa untuk terus berdoa kepada Allah supaya diberi kemudahan dalam urusan ekonomi.
- Husnudhzan
Yang kedua, ikhlaskan, dan beprasanka baiklah kepada Allah, bahwa segala ketentuannya adalah yang terbaik untuk anda.
- Ridhalah dengan keputusan Allah.
Yakinkan hati anda untuk meridhai segala yang menjadi keputusan Allah SWT. Sebab allah sangat tidak suka, dan murka kepada orang yang tidak rela dengan keputusanNya.
- Ikhlaslah dalam beribadah
Diriwayatakan oleh Imam Ibnu Majah bahwa Rasulullah pernah bersabda:
( من كانت نيته الآخرة جمع الله شمله و جعل غناه في قلبه وأتته الدنيا راغمة ومن كانت نيته الدنيا فرق الله عليه أمره وجعل فقره بين عينيه ولم يأته من الدنيا إلا ما كتب له )
Artinya "Barangsiapa yang menjadikan akhirat sebagai tujuannya, maka Allah akan mengumpulkan (memudahkan) baginya urusannya, dan Allah akan menjadikan kekayaan berada di dalam hatinya, dan dunia akan mendatanginya dalam kondisi rendah dan hina. Dan barangsiapa yang menjadikan dunia sebagai tujuannya, maka Allah akan mencerai-beraikan urusannya, dan Allah akan menjadikan kemiskinan selalu berada di depan kedua matanya, dan dunia tidak akan mendatanginya kecuali apa-apa yang telah tuliskan untuknya."
0 Response to "Ternyata Shalat Dapat Melancarkan Rezeki, Begini Caranya"
Post a Comment