Ebook PDf Panduan Ibadah Ramadhan karya Annisa Nurul Hasanah


Shepangaropustaka.com - Ebook Panduan Ibadah Ramdhan Madzhab Syafii karya Anniasa Nurul Hasanah, Lc. S.Ag. Diterbitkan oleh Yayasan Pengkaji el-Bukhari, Tanggerang.

Ibadah puasa termasuk salah satu ibadah wajib umat muslim yang sangat khas. Sebab dalam pelaksanaanya tidak bisa diketahui orang lain, apakah seseorang sedang berpuasa atau tidak, Ibadah ini menjadi rahasi antara dia dan Tuhannya saja.

Dalam sebuah Hadits Qudsi yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari dan Imam Muslim Allah SWT. berfirman "al-Shaumu Li Wa Ana Ajzi bi (Puasa itu untuk-Ku dan Akulah yang memberikan ganjarannya)".

Meski ibadah puasa tergolong ibadah individu, fardu ‘ain bagi setiap orang muslim, berakal, ternyata puasa juga memiliki nilai ibadah sosial, seperti anjuran memberi makan bagi orang-orang yang berpuasa.

Di dalam buku ini juga dibicarakan berbagai persoalan yang biasa terjadi di tengah masyarakat. Seperti hukum berpuasa bagi orang tua renta, hukum suntik di bulan ramadhan, hingga hukum buka warung makan di siang hari bulan puasa.

Selain itu buku ini juga menyediakan beberap tips menarik agar kita tetap semangat beraktifitas meski sedang berpuasa, sehingga dalam keadaan berpuasapun produktifitas harian kita tetap berjalan dengan baik, dan lancar.

Ebook ini sangat cocok untuk kita jadikan sebagai bacaan ringan dibulan ramdhan, guna menambah wawasan kita hal-hal terkait ibadah di bulan Ramadhan, sehingga puasa kita menjadi puasa yang penuh makna dan keberkahan.

Admin Hanya manusia biasa yang penuh dengan salah, lupa, dan kekurangan

0 Response to "Ebook PDf Panduan Ibadah Ramadhan karya Annisa Nurul Hasanah"

Post a Comment

Jika ada hal yang kuran jelas dari halaman ini/ ada tautan yang rusak segera beritahu kami melalui form komentar ini!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel